Denpasar, 17 Maret 2023 – Sekelompok siswa Kir 3 Trisma dari Denpasar berhasil meraih Juara 1 dan best presentation dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Electrical and Computer Competition 2023 tingkat nasional. Acara ini diselenggarakan oleh Fakultas Teknik Prodi Elektro Universitas Udayana yang berlangsung dari tanggal 17-19 Maret 2023.
Tim Kir 3 Trisma yang terdiri dari I Gusti Ngurah Angga Widhya Dharma, Luh Putu Anya Aeswarya Mudana, Nyoman Calista Nariswari berhasil menciptakan terobosan berupa alternatif penghasil listrik yang dibuat dari limbah ampas tebu dan kulit jagung dengan menggunakan kultur bakteri Lactobacillus bulgaricus. Penelitian ini berjudul “Pemanfaatan Ampas Tebu (Saccarum officinarum) dan Kulit Jagung (Zea mays) Menggunakan Kultur Bakteri Lactobacillus bulgaricus Dalam Pembuatan MFC (Microbial Fuell Cell)”. Microbial Fuell Cell yang diciptakan oleh Tim Kir 3 Trisma menggunakan konsep sel elektrokimia yang dapat mengubah proton menjadi elektron. Namun, pada Microbial Fuell Cell ini menggunakan reaksi katalitik dengan bakteri Lactobacillus bulgaricus yang mendapatkan nutrisi dari substrat kulit jagung dan ampas tebu pada bagian anoda.
MFC terdiri dari dua ruang yang terdiri dari ruang katoda dan anoda yang dipisahkan oleh sebuah membran tempat pertukaran proton (proton exchange membrane). MFC memiliki dua elektroda dihubungkan dengan kabel. MFC terdiri dari dua ruang yaitu anoda dan katoda yang dihubunganka oleh membran tempat pertukaran proton. Pada anoda terdapat substrat organic sebagai bahan bakar untuk memproduksi listrik. Selanjutnya, electron mengalir ke katoda melalui rangkaian listrik eksternal yang menghasilkan arus listrik. Di katoda, oksigen atau akseptor elektron lainnya bereaksi dengan elektron dan proton mengasilkan air atau senyawa tereduksi lainnya.
Melalui penelitian-penelitian inovatif mereka, Tim Kir 3 Trisma berhasil memberikan kontribusi nyata dalam menjawab tantangan lingkungan saat ini. Keberhasilan mereka melalui penelitian-penelitian inovatif mereka, Tim Kir 3 Trisma berhasil memberikan kontribusi nyata dalam menjawab tantangan lingkungan saat ini. Selain itu, penelitian ini juga mencerminkan komitmen generasi muda Denpasar dalam mengembangkan solusi alternatif penghasil listrik yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.